Tuesday, April 30, 2019

Apa yang terjadi pada ikan dan binatang yang hidup di air pada saat musim salju? Apakah mereka bisa hidup kembali pada saat musim semi?

Perlu diketahui, bahwa tidak semua bagian danau akan membeku pada musim salju karena es memiliki massa jenis yang lebih kecil (0.9167 g/cm3 pada suhu 0°C) dibanding air (0.9998 g/cm pada suhu 0°C). Sebelum terjebak didalam es, ikan- ikan akan bergerak ke bawah, menuju bagian danau yang terdalam sehingga dapat bertahan hidup.
Seandainya si ikan belum sempat berenang menuju bagian danau yang lebih dalam, ikan itu akan terjebak didalam es. Lalu apakah ikan itu akan mati? Belum tentu.
Kebanyakan tetapi tidak semua, hewan yang hidup didalam air merupakan hewan berdarah dingin (poikilotherm). [1] Mereka tidak perlu membakar kalori untuk menghasilkan panas, seperti yang kita lakukan agar tidak mati kedinginan. Enzim - enzim yang bertanggung jawab dalam proses metabolisme mereka didesain agar dapat bekerja pada rentang temperatur yang lebar.
Selanjutnya, mereka akan mengurangi kecepatan metabolisme untuk menghemat energi[2] dengan meminimalkan aktivitas, kita mengenalnya dengan istilah hibernasi. Mereka baru akan aktif lagi saat suhu sudah menghangat dan makanan semakin banyak.

Aligator dalam keadaan dormant, hanya mengeluarkan hidungnya ke permukaan agar tetap dapat bernafas
Beberapa ikan yang memang tempat tinggalnya selalu dalam keadaan dingin seperti di lingkaran arktik bahkan memiliki protein pencegah beku [3] [4] untuk menghindari kematian akibat suhu yang sangat rendah.
Catatan Kaki

No comments:

Post a Comment