Thursday, March 28, 2019

Review Camelbak Podium 620 mL

Bersepeda merupakan kegiatan yang membutuhkan banyak minum untuk mengganti cairan tubuh yang hilang dan mencegah dehidrasi, yaitu suatu kondisi dimana tubuh kekurangan cairan dan elektrolit tubuh, jika tidak ditangani dehidrasi dapat menyebabkan kondisi yang berbahaya yang dinamakan heat stroke dan dapat mengancam nyawa.
Kurangnya cairan pada tubuh juga dapat menyebabkan lambatnya pembuangan asam laktat sebagai sisa metabolisme pembentukan energi dalam tubuh, hal inilah yang menyebabkan otot terasa keras, kencang dan dapat menyebabkan kram.
Dehidrasi dapat dihindari dengan rutin minum selama bersepeda, walaupun tidak merasa haus. Sebenarnya tidak ada patokan berapa banyak air yang harus dikonsumsi dalam interval waktu tertentu karena tentu banyak parameter yang berbeda, sebagai contoh pesepeda yang melakukan banyak sprinting di daerah panas seperti jakarta tentu membutuhkan lebih banyak cairan pengganti dengan seorang pesepeda yang lebih banyak melakukan climbing dengan santai di daerah lembang seperti saya.
Akan tetapi, idealnya adalah kita harus minum secara teratur dan sebelum mulut terasa kering, karena jika mulut terasa kering baik akibat kehausan maupun udara yang terhirup lewat mulut pada saat sprinting, akan lebih sukar untuk menghilangkan rasa haus tersebut dan mengganti cairan yang telah hilang.
Seorang pesepeda senior yang saya kenal menyarankan untuk setiap 45 menit harus minum air sebanyak 800 mL – 1 L, hal ini saya lakukan hingga saat ini dan saya merasa patokan ini cukup optimal untuk menjaga kondisi saat bersepeda maupun post ride tetap segar.
Logo_of_CamelBak_Products,_LLC-2.png
Ada banyak botol minum sepeda yang beredar di pasaran dengan berbagai kelebihan dan kekurangan nya masing – masing, akan tetapi botol minum favorit saya selama ini adalah Camelbak Podium 620 mL, kenapa?
Karena Ini tipe termurah dan terendah yang masih memilili fitur spesial dari Camelbak, yaitu Jet Valve nozzle. Ada dua tipe di atas botol ini, yaitu Camelbak Podium Chill dan Camelbak Podium Ice yang memiliki kemampuan untuk menyimpan minuman dingin maupun panas dengan baik. Suatu kemampuan yang (sampai saat ini) belum saya butuhkan, karena?
Saya tinggal di daerah lembang yang dingin sehingga tidak memerlukan minuman dingin atau air es untuk mendinginkan tubuh saya, disisi lain, jika ingin mengisi botol tersebut dengan minuman panas seperti bandrek atau teh manis, saya tidak mau mulut saya terbakar, mlonyoh kalau istilah bahasa jawa nya.
Kembali lagi ke kelebihan yang ditawarkan oleh Camelbak Podium 620 mL ini. Ukuran 620 mL menurut saya adalah volume yang paling optimal untuk dibawa climbing di area lembang karena tidak menambah berat sepeda secara signifikan, cukup bawa 2 x 620 mL sudah cukup untuk kebutuhan air selama perjalanan. Bahan yang digunakan oleh botol ini sudah diklaim bebas BPA, BPS and BPF dan menjamin bahwa material yang digunakan tidak akan mengubah rasa minuman yang diisikan kedalamnya.
Jet Valve yang dimiliki botol ini dapat menyemprotkan air dengan volume yang cukup banyak dan deras ke mulut, karena tidak ada cap yang harus dibuka tutup jika hendak minum, hal ini cukup memudahkan dan praktis, tinggal diambil dari bidon holder di frame, dan pencet untuk menyemprotkan air segar ke mulut. Jet Valve tidak akan mengeluarkan air jika botol tidak diremas sehingga mencegah kebocoran. Untuk memastikan bahwa botol tidak akan bocor karena tergencet (misalnya saat diletakkan di tas), pengguna dapat memutar bagian leher nozzle untuk mengunci aliran air secara total.
Botol ini cukup mudah untuk dicuci karena mulutnya cukup besar dan nozzle nya dapat dilepas pasang untuk dibersihkan, jika hendak disterilkan dengan direbus juga tidak masalah karena material nya terbuat dari plastik tahan panas (thermostable), akan tetapi jangan membersihkan bagian membran bagian dalam nozzle dengan terlalu keras karena dapat menyebabkan kebocoran pada nozzle.
Sebenarnya masih ada perdebatan mengenai higienitas dari botol ini karena nozzle yang tidak memiliki tutup dan terekspos dengan udara maupun partikel yang beterbangan sepanjang jalan, sejauh ini saya tidak pernah mengalami radang atau masalah kerongkongan lain selama menggunakan botol ini. tetapi untuk anda yang concern dengan masalah ini, dapat membeli botol Camelbak Podium Dirt yang memiliki tutup pada nozzle nya.
11574377-1544533536044236.jpgSemoga bermanfaat.

No comments:

Post a Comment